6 Alasan Utama untuk Menggunakan Layanan CDN

neuCentrIX - 18/10/2021 14:46

Meskipun telah hadir selama lebih dari satu dekade, penggunaan Content Delivery Networks atau CDN, masih asing bagi banyak pebisnis di seluruh dunia. Banyak perusahaan masih sering bertanya, “Mengapa harus menggunakan CDN?". Padahal tak bisa dimungkiri, layanan CDN sangat penting bagi perusahaan untuk memberikan pengalaman pelanggan terbaik yang akan meningkatkan pendapatan perusahaan sekaligus kepuasan pelanggan.

 

CDN bekerja dengan cara menyimpan konten melalui beberapa titik kehadiran atau points of presence (PoP) yang ditempatkan di lokasi berbeda di seluruh dunia. Dengan demikian, tak ada lagi jarak antara server awal dan pengguna akhir. Cara kerja CDN memudahkan bisnis—terutama game publisher, pasar e-commerce, dan penyedia layanan streaming video (Youtube, Netflix, Disney +, dll)—untuk memberikan pengalaman pelanggan yang lebih baik dan meningkatkan kepuasan pelanggan.

 

Berikut ini terdapat sejumlah alasan bagi bisnis untuk mempertimbangkan perlunya menggunakan layanan CDN.

 

CDN Meningkatkan Pengiriman Konten dan Kinerja Website

Melalui beberapa PoP dan cache konten, CDN menempatkan konten lebih dekat dengan para pengguna, memastikan waktu muat konten yang lebih cepat, serta mengurangi latensi. Bagi bisnis, hal ini bisa berarti peningkatan traffic, bertambahnya jumlah langganan, lebih banyak page views, keterlibatan pelanggan yang lebih baik, dan bounce rate yang lebih rendah.

 

CDN Meningkatkan Peringkat SEO

Meningkatkan kecepatan website dengan menggunakan CDN akan meningkatkan peringkat penelusuran pada website Google. Untuk menentukan di mana website harus muncul dalam hasil pencarian, Google perlu melakukan apa yang disebut dengan crawling. Karena CDN meningkatkan kecepatan dan frekuensi web crawler, Google akan dapat memberi peringkat pada halaman web dengan lebih cepat.

 

CDN Memastikan Keandalan dalam Kasus Lonjakan Traffic

Lonjakan traffic dapat terjadi karena berbagai alasan, mulai dari peluncuran produk baru, kesuksesan kampanye, promosi yang terbatas waktu, hingga video yang sedang viral. Pada saat-saat seperti ini, hanya mengandalkan server asal bukanlah langkah yang tepat karena server dapat kelebihan beban dan menyebabkan website tidak dapat diakses. Dengan adanya fitur load balancing yang dimiliki CDN, pengunjung dapat mengakses konten dari setiap server di setiap jaringan. Bahkan ketika server terdekat gagal, mereka akan dialihkan ke server terdekat berikutnya untuk mencegah kelebihan beban.

 

CDN Memungkinkan Tingkat konversi dan Penjualan yang Lebih Baik

Zaman sekarang orang-orang cenderung mudah bosan. Penelitian menunjukkan bahwa 57% pengguna online akan meninggalkan website jika waktu muatnya lebih dari 3 detik. Dengan kata lain, waktu muat yang lebih cepat mampu menghasilkan pengalaman pengguna yang lebih baik sehingga dapat menghasilkan tingkat konversi yang lebih banyak. Dengan CDN, bisnis dapat menciptakan pengalaman yang lebih baik bagi pengunjung, lebih banyak pengunjung tetap, dan lebih banyak dari mereka yang akan kembali dan melakukan pembelian selanjutnya.

 

CDN Menurunkan Anggaran Perusahaan

Dalam kebanyakan kasus, CDN dapat menangani lebih dari 60% bandwidth website dan sebagai gantinya mengurangi beban di server asal. CDN melakukan ini melalui cache konten, atau menyimpan salinan konten lebih dekat dengan pengguna. Dengan begitu, transfer data dari server asal akan lebih sedikit sehingga mengurangi konsumsi bandwidth dan anggaran perusahaan. 

 

CDN Meningkatkan Keamanan dan Perlindungan DDoS

Dengan menggunakan layanan CDN, setidaknya 60% traffic akan dilayani melalui penyedia layanan. Penyedia layanan CDN yang telah mapan biasanya menggunakan analisis, alat, enkripsi, dan protokol menyeluruh untuk mengurangi risiko dan serangan virtual, termasuk serangan DDoS, masalah firewall, dan jenis serangan lainnya.

 

Bagi para pelaku bisnis yang sangat bergantung pada pengiriman konten, seperti marketplace, penyedia streaming video, atau game publisher, menggunakan layanan CDN menjadi pilihan yang masuk akal. Namun, untuk memastikan hasil terbaik, penting untuk memilih penyedia dengan rekam jejak yang telah terbukti.

 

Terdapat 3 elemen penting dari layanan CDN yang efektif. Pertama, penyedia layanan CDN harus memiliki jaringan yang besar. Penyedia dengan lebih banyak server dengan distribusi geografis yang sangat baik dapat memastikan pengiriman konten yang lebih cepat dan lebih andal, buffering yang lebih sedikit, serta redundansi dan skalabilitas yang lebih besar. Kedua, penyedia harus memiliki dukungan pelanggan yang kuat. Jika terjadi kesalahan teknis atau masalah performa, terutama selama siaran penting, penyedia yang menawarkan dukungan pelanggan responsif selama 24/7 dan solutif lebih disukai pelanggan. Terakhir, penyedia CDN harus menawarkan harga yang terjangkau dan transparan. Ada dua perbedaan sistem penetapan harga yang biasanya digunakan oleh sebagian besar penyedia CDN, yaitu melalui kontrak negosiasi khusus atau penetapan harga berdasarkan penggunaan.

 

Untuk memastikan kinerja yang sangat baik, penting bagi bisnis untuk memilih penyedia layanan CDN yang dapat menyediakan ketiga elemen ini kepada pelanggan.