Menghapus Kesenjangan Keterampilan Teknologi

neuCentrIX - 28/10/2022 10:00

Pada beberapa tahun terakhir, terdapat pertumbuhan di ruang digital dan semakin banyak penemuan teknologi yang datang setiap harinya. Dikarenakan adanya evolusi besar di industri teknologi, maka terdapat peningkatan kebutuhan untuk keterampilan yang lebih baik.
 
Menurut laporan Daily Infographic, terdapat 17% lebih banyak ketersediaan pekerjaan dibandingkan dengan tenaga kerja yang ada. Pada artikel kali ini, kami akan memberitahu Anda lebih banyak mengenai kesenjangan keterampilan teknologi yang berkembang serta beberapa cara perusahaan untuk menutup kesenjangan tersebut.
 
Evolusi Teknologi Menyebabkan Meningkatnya Kebutuhan Spesialis TI
Teknologi berkembang pesat. Hal tersebut bagus untuk masyarakat, namun sulit bagi eksekutif, spesialis teknologi dan perusahaan yang mereka layani. Jika sebelumnya hanya terdapat dua bahasa pemrograman, kini telah berkembang menjadi hampir 250 bahasa. Setiap dua tahun, rata-rata programer komputer harus menggantikan sekitar setengah dari yang mereka ketahui, dan banyak developer tidak sanggup mengikutinya. Kesenjangan keterampilan global ada dimana saja, dari keamanan siber, cloud, hingga Artificial Intelligence dan pembelajaran mesin. Hal ini sangat mempengaruhi bisnis saat mereka berusaha untuk berkembang, beradaptasi dengan barang dan jasa baru, dan bertahan di perekonomian digital global.

Apa Kesenjangan Keterampilan Teknis yang Utama?
Banyak bidang di industri teknologi yang memiliki kesenjangan keterampilan teknologi. Berikut beberapa sektor utama yang memiliki kesenjangan tersebut.

Komputasi cloud: Cloud telah bangkit menjadi komponen utama di industri teknologi. Seiring munculnya infrastruktur komputasi cloud, hal tersebut menimbulkan kesenjangan keterampilan teknologi yang besar.

● Pembelajaran mesin (learning machine) dan Artificial Intelligence (AI): Meskipun learning machine dan AI masih cukup baru di industri teknologi, masih terdapat kesenjangan keterampilan yang besar di sektor ini karena developer dan teknisi berusaha mengejar ketertinggalan di teknologi tersebut.

Keamanan siber: Keamanan siber terus maju setiap hari dan terdapat kebutuhan untuk keterampilan yang lebih baik guna meningkatkan keamanan online.


Apa yang perusahaan bisa lakukan untuk mengurangi kesenjangan keterampilan teknologi?
Meskipun ada kesenjangan keterampilan teknologi yang cukup besar dan sebagian besar ahli TI sepertinya tak menutup kesenjangan tersebut, namun berikut beberapa cara yang perusahaan bisa lakukan untuk mengatasinya :

1.    Menawarkan pelatihan untuk karyawan
Melatih karyawan merupakan salah satu cara efektif untuk menutup kesenjangan keterampilan teknologi. Walaupun perusahaan harus merekrut pekerja dengan keterampilan digital yang cukup baik, mereka juga harus melatih pekerja di bidang teknologi baru. Hal ini meningkatkan retensi karyawan dan menjembatani kesenjangan keterampilan teknologi.

2.    Program bimbingan dan pelatihan
Teknik sukses lainnya untuk mengatasi kesenjangan keterampilan adalah pelatihan. Daripada mengajarkan karyawan tentang bagaimana melakukan operasi baru, bimbingan dan pelatihan membantu dan memandu mereka dalam belajar dan mengembangkan keterampilan teknologi mereka.

3.    Pelatihan di tempat kerja
Industri teknologi selalu berkembang, dan teknologi baru terus bermunculan setiap harinya. Hal ini berarti pelatihan di tempat kerja bisa membantu pekerja memahami keterampilan baru serta meningkatkan teknologi.

Teknologi berada di antara elemen paling penting di perekonomian saat ini, dan hal itu membutuhkan lebih banyak keterampilan. Akan tetapi, lingkungan teknologi yang selalu berubah menghasilkan kesenjangan keterampilan yang besar. Perusahaan bisa menggunakan cara-cara di atas untuk menjembatani kesenjangan dan meningkatkan daya saing di sektor teknologi.